Jumat, 31 Maret 2017

Cara Agar OS di VirtualBox Bisa Mengakses USB Flashdisk di komputer Host

BY Unknown No comments

Cara Agar OS di VirtualBox Bisa Mengakses USB Flashdisk di komputer Host
Oke para bloggers pada kesempatan ini aku akan berbagi sedikit ilmu , nah banayak tuh jika kita menggunakan Windows di VirtualBox, mungkin kita bakal mengalami kesulitan saat ingin mengakses USB flashdisk melalui virtual machine tersebut.
Nah berikut ini ada cara-caranya agar kita bisa mengakses usb yang dipasangkan pada komputer host. Yuk ikuti langkah-langkahnya berikut ini :
Pastikan Anda juga telah menginstal VirtualBox Extension Pack pada host dan VirtualBox Guest Additions pada OS guest.
Cara instalnya gampang
Pertama-tama kamu harus download dulu virtualbox extension packnya
Setelah itu kamu masuk ke virtualbox seperti gambar dibawah ini

Berkas lalu pilih menu  preference yang berlambangkan kunci

Didalam menu preference ada sub menu ekstensi pilihlah sub menu tersebut

Setelah itu pilih file hasil download yang tadi dilakukan lalu klik open

Pilih instal dan lakukan persetujuan seperti gambar dibawah ini


Menggunakan Flashdisk pada VirtualBox untuk host Windows.
Dalam contoh ini kami menginstal VirtualBox pada OS Windows 7 untuk menjalankan OS guest baik Windows maupun Ubuntu Linux.
Silahkan tanjapkan flashdisk lalu jalankan VirtualBox, pilih mesin virtual yang akan ditambahkan perangkat USB. Tekan tombol "Settings" untuk melakukan pengaturan mesin virtual yang telah dipilih. Pada jendela "Settings", pilih bagian USB, pastikan opsi "Enable USB Controller" dan "Enable USB 2.0..." telah diaktifkan. Tekan tombol "Add Filter From Device" atau Anda dapat menekan kombinasi tombol Alt+Ins untuk menambahkan flashdisk...



Pilih flashdisk yang dikenali agar ditambahkan dalam "USB Device Filters", tekan "OK" untuk menutup jendela "Settings"...



Jalankan mesin virtual dengan menekan tombal "Start", beberapa saat kemudian Windows (host) akan menginstal driver "VirtualBox USB". Proses instalasi driver pada host ini hanya dilakukan sekali saat pertama kali Anda menambahkan perangkat USB...


Tunggulah beberapa saat, ini mungkin akan memerlukan beberapa waktu, jika dibutuhkan Anda perlu menghubungkan komputer ke internet untuk menginstal driver yang sesuai. Tekan tombol "Close" jika Windows telah selesai melakukan instalasi driver...
Saat ini mungkin flasdisk yang Anda gunakan belum dapat terbaca oleh OS guest, cabut flashdisk terlebih dahulu lalu tancapkan kembali agar perangkan USB yang baru ditambahkan tersebut dikenali oleh OS guest...
Kini Flashdisk telah siap digunakan dalam OS guest pada VirtualBox...



Guest Win7 pada host Windows 7

MEMBUAT KONEKSI JARINGAN ANTARA KOMPUTER HOST DAN VIRTUAL

BY Unknown No comments


MEMBUAT KONEKSI JARINGAN ANTARA KOMPUTER HOST DAN VIRTUAL




Oke guys, mungkin kalian gak pernah berfikir kalau kita bisa membuat konektivitas jaringan antara komputer host dengan mechin virtual yang kita buat, nah kebetulan yang akan aku sahre kali ini adalah “bagaimana caranya untuk membuat konektivitas jaringan antara komputer host dengan komputer atau mechine virtual yang ada di virtual box”
Oke kita mulai dari pengenalan dulu apa itu virtual box, virtual box adalah salah satu aplikasi untuk simulasi instalasi sistem operasi komputer yang digunakan sebagai media untuk mempermudah latihan atau simulasi khusunya tentang sistem operasi komputer.
Mungkin bagi kalian yang masih awam silahkan baca-baca lebih lanjut mengenai virtual box.
Nah, sebelum kita lanjut kita perlu menginstal sistem operasi pada mesin virtual box, baik itu dengan windows xp, windows 7, windows 8 atau windows 10. Jika sudah di instal silahkan ikuti langkah berikut ini :
1.       Buka mesin virtual yang sudah terinstal Pada virtual box, klik menu pengaturan atau setting. Seperti gambar berikut ini :

2.       Setelah itu dalam menu pengaturan pilih dan klik sub menu jaringan, tentu kita pilih sub menu ini karena tujuan awal kita adalah untuk membuat suatu koneksi jaringan.



3.       Kemudian pilih jaringan hanya host dan klik menu ikon folder disamping kiri Lihatlah gambar dibawah ini.


4.       Kemudian pilih adaptor lalu klik ok! Kenapa kita harus memilih adaptor? Karena jika dalam koneksi sesungguhnya kita akan mengatur adaptor yang akan digunakan.


5.       Kemudian pilih adaptor sesuai keinginan, nah kebetulan yang aku pakai adalah adaptor 1, klik NAT lalu oke.


6.       Oke langkah selanjutnya ubahlah pilihan NAT menjadi adaptor hanya HOST
Kilik dibawahnya dan pilihlah virtual kemudian klik pilihan tingkat lanjut dan pilih ijinkan semua. Perhatikan gambar dibawah ini.

7.       Selanjutnya dalah menggkonfigurasi ip dan jaringan pada komputer host
Kilik di bawah pojok kanan, pilih menu wireles atau network, klik open naetwork and sharing center. Seperti dibawah ini.

8.       Selanjutnya pilih menu change adapter setting, nantinya langkah ini akan mengatur konfuigurasi ip address

9.       Setelah memilih itu maka akan muncul gambar tampilan berikut dan pilihlah virtual LAN

10.   Kemudian aturlah ip adress dengan klik kana pilih ip version 4 dan klik propertise. Peratikan gambar berikut

11.   Setelah itu masukan ip sesuai dengan keninginan, namun yang perlu disamakan adalah kelas ipnya yang dipakai sama dengan kelas yang akan digunakan pada mesin virtual

12.   Lakukan konfigurasi yang sama pada mesin virtual dengan langkah yang sama seperti konfigurasi  ip pada komputer Host.
13.   Setelah itu pastikan bahwa koneksi sudah terhubung denga mengeceknya seperti gmabr di bawah ini



14.   Lakukan pula pada mesin virtual yang sudah dikonfigurasi ip addressnya. Jika tidak puas maka anda bisa mengeceknya melalui ping ke ip address komputer Host

15.   Jika anda ingin sharing folder dapat dilakukan pula dengan koneksi jaringan yang telah dibuat





CARA INSTALASI WINDOWS XP

BY Unknown No comments

CARA INSTALASI WINDOWS XP 


Berikut ini ada beberpa langkah bagai mana cara menginstal sistem operasi widows XP dalam aplikasi virtual, aplikasi tersebut hanya digunakan sebagai salah satu fasilitas untuk berlatih dan mengetahui bagaimana proses instalasi sistem operasi.
Langkah-langkah untuk menginstal sistem operasi windows XP dengan menggunakan aplikasi  virtual box!
1. Terlebih dahulu kita instal virtual box pada komputer atau laptop kita sendiri
2. Bukalah aplikasi virtual box yang teri stal untuk memulai proses instalasi
3. Pilih icon “ Baru” untuk membuat mesin baru dengan cara mengklik, maka akan muncul tamoilan seperti dibawah ini.


            Seperti halnya komputer yang nyata bahwa mesin virtual juga memerlukan memori internal, maka pada langkah ini kita harus mengalokasikan seberapa besar memori internal yang diperlukan sesuai kebutuhan sistem operasi yang digunakan




5.       Setelah itu langkah berikutnya adalah menentukan tipe berkas hardisk pilih tipe yang diinginkan lalu klik “Next”.


6.       Langkah berikutnya adalah masih dalam pembuatan hardisk virtual jika kita menginginkan pengaturan hardisk  menurut ukuran tetap lalu pilih lanjut.



7.       Setelah itu tentukan kapasitas hardisk sesuai keinginan tapi harus menyesuaikan dengan kapasitas minimum yng dibutuhkan serta  hardisk asli



8.       Langkah berikutnya setelah kita menentukan besarnya hardisk maka proses pembuatan mechin virtual telah selesai. Akan dilanjutkan dengan proses instalasi.
9.       Langkah untuk memulai instalasi kita harus menentukan atau memasukan master filenya. Dengan cara “klik kanan” pada mechin yang telah dibuat, setelah itu pilih menu “pengaturan” kemudian sub menu penyimpanan.

1.   Setelah itu pilih icon CD atau seperti pada gambar berikut dibawah :




11.   Setelah itu proses instalasi akan segera dimulai


12.   Proses berikutnya adalah menentukan partisi hardisk

13.   Langkah berikutnya setelah proses partisi adalah menentukan format partisi  disini di kami memilih NTFS.

14.   Langkah berikutnya masih sama. Kita tidak perlu melakukan apapun, cukup menunggu prosesnya selesai.

15.   Langkah berikutnya kita menunggu proses setup atu formatting.



16.   Langkah berikutnya masih sama proses akan berjalan dengan sendirinya.


17.   Berikutnya adalah proses instalalsi perangkat





18.   Setelah proses ini selasi maka sistem akan merestart sendiri



19.   Proses telah selesai dan akan menampilkan gambar seperti dibawah. Menandakan prses instalasi telah berhasil.




SHARING FOLDER PADA KOMPUTER VIRTUAL DI VIRTUALBOX

BY Unknown No comments


SHARING FOLDER PADA KOMPUTER VIRTUAL DI VIRTUALBOX




Beberapa saat yang lalu saya baru saja membahas cara menginstall Windows XP, 7 dan 8 di VirtualBox. Selain itu Saya juga akan membahas  cara share folder dari Windows 7 atau komputer asli ke VirtualBox atau komputer virtual. Berikut ini caranya:
Pertama-tama buka virtualbox dan klik kanan pada komputer virtual windows 7, pilih settings. Atau kamu juga bisa mengklik komputer virtual windows 7 dan klik setting pada toolbar virtualbox.

Setelah itu klik menu share folder pada windows setting.


Kilik tanda icon folder plus, dan klik pada folder path. Masukan folder yang ingin kamu share dari komputer asli ke komputer virtual jika kamu ingin membaca saja pada komputer virtual, beri centang read-only. Dan jika inguin memmberikan setting menampilkan secara langsung di drive komputer virtual kau pilih meu auto-mount

Jika folder share sudah tertambahkan maka akan muncul seperti window dibawah ini, klik OK.

Kemudian pada VirtualBox jalankan komputer virtual, klik Start pada komputer virtual yang sudah kamu setting tadi.


                             
Saat komputer virtual Windows 7 sudah menyala, coba buka Windows Explorer. Eng..ing..eng… folder yang kamu share akan muncul di bagian Computer.
Catatan: Bila folder share tidak muncul di Windows Explorer, mungkin berada di Network. Kalau masih tidak muncul juga, mungkin kamu belum menginstall Gues Additions.. Cara menginstall Gues Additions tingga buka komputer virtual, klik Device>Install Gues Additions


Itulah cara share folder dari Windows 7 ke VirtualBox atau cara share folder dari komputer asli ke komputer virtual. Bila kamu tidak berhasil menggunakan cara diatas, mungkin kamu bisa mendiskusikannya dengan Komunitas Pengguna Windows Terbesar di Indonesia di Forum Saya.